Page 14 - Juknis Penggunaan Panduan Praktis CG dlm PJP Lansia
P. 14

Sebelum  melaksanakan  pelatihan  pada  caregiver  di  lapangan,

                                 penting  bagi  petugas  kesehatan  untuk  membaca,  mempelajari  dan
                                 memahami  isi  dari  kurikulum  pelatihan  dan  buku  Panduan  Praktis

                                 untuk Caregiver dalam Perawatan Jangka Panjang bagi Lanjut Usia.
                                 Hal yang perlu diperhatikan adalah:

                                 1)  Lamanya  waktu  pelatihan,  meliputi  jumlah  hari  dan  jumlah  jam

                                     pelajaran  dalam  1  hari  yang  harus  disampaikan  dan  diketahui
                                     oleh  peserta  pelatihan  agar  dapat  menyiapkan  waktu  sehingga

                                     dapat mengikuti secara penuh.
                                 2)  Materi  yang  akan  disampaikan  dan  apa  saja  yang  memerlukan

                                     alat bantu serta praktik lapangan.

                                 3)  Memastikan kriteria peserta yang mengikuti pelatihan adalah yang
                                     telah disepakati dan sesuai dengan keluaran yang diharapkan.

                                 4)  Memastikan  fasilitator/  pemberi  materi  sudah  sesuai  dengan
                                     kurikulum dan buku panduan.


                              b.  Mengidentifikasi dan komunikasi dengan sasaran

                                 Petugas  kesehatan  melakukan  pendataan.  Pendataan  secara

                                 spesifik, yaitu:
                                 1)  Petugas  kesehatan  yang  ditunjuk  menetapkan  jumlah  sasaran

                                     lansia  yang  memerlukan  PJP  (lansia  dengan  ketergantungan
                                     sedang, berat dan total).

                                 2)  Mengidentifikasi lansia yang tinggal dengan keluarga atau hanya

                                     dengan  pasangan  lansia  atau  bahkan  hidup  sendiri.  Hal  ini
                                     penting  untuk  nantinya  menentukan  rasio  antara  pengguna  dan

                                     pelaksana perawatan. Untuk lansia yang tinggal bersama dengan
                                     keluarga  dapat  diantisipasi  dengan  mengoptimalkan  peran  serta

                                     anggota  keluarga,  dan  apabila  sendiri  atau  hanya  dengan

                                     pasangan lansia dapat menggunakan bantuan caregiver informal
                                     dengan  jadwal  yang  sudah  disepakati.  Kemudian  dilakukan

                                     pencatatan  individu  mana  saja  yang  dapat  diikutsertakan  dalam
                                     pelatihan PJP pada lansia.










                                                                                                               5
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19